Buku
Sejarah Nenek Moyang Orang Jawa
Nenek moyang orang Jawa sejak dulu kala memang mahir dalam mengelola tata negara, ahli strategi militer dan mempunyai jaringan diplomasi yang luas. Dalam bidang perekonomian, mereka trampil mengolah tanah pertanian, mampu memanfaatkan hasil lautan dan cakap memutar roda perdagangan. Nenek moyang kita juga mempunyai kebudayaan yang adi luhung. Seni sastra dan bahasa yang bermutu tinggi, menjadi bahan kajian yang bisa memenuhi kebutuhan rohani. Ilmu pengetahuan dan teknologi dikembangkan supaya memperoleh tingkatan hidup yang terhormat dan bermartabat.Demi memperolah kasampurnan hidup, yang mengetahui tentang sangkan paraning dumadi, nenek moyang kita biasa melakukan ara lapa tapa brata. Mereka melakykan tapa ngebleng, tapa ngeli, tapa ngalong, tapa ngrame, tapa nggantung, tapa pendhem, tapa ngidang, tapa ngrowot, tapa kungkum, tapa mutih dan tapa pati geni. Tidak mengherankan jika leluhur kita terkenal sebagai manusia yang sakti mandraguna, otot kawat balung wesi ora tedhas tapak paluning pandhe tanapi sisaning gurenda. Tinatah mendat jinara menter, sehingga segala macam senjata dan tipu daya musuh tiada yang mempan.Sejarah Asal-Usul Nenek Moyang Orang Jawa dalam buku ini disusun berdasarkan kitab-kitab Jawa Kuno dengan sumber utama Serat Pustaka Raja Purwa. Kitab ini adalah karya pujangga agung Raden Ngabehi Ronggowarsito. Di samping itu juga dilengkapi dengan kitab sejarah Jawa, yaitu Babad Tanah Jawi. Kitab tersebut masih tersimpan rapi dalam perpustakaan kraton Jawa. Karena termasuk kitab wingi dan wigati, maka cara membacanya pun harus melalui proses ngelmu dan laku, setelah siram jamas dan sesuci diri.
Tidak tersedia versi lain